15.10.10

benar-salah

Dari kata-kata yang pernah tertutur, serta kalimat dan paragraf yang terucap maka ada benar (dan) atau salah.

Jika ternyata benar (karena terbukti), simpan saja. Tak perlu disampaikan. Atau ekspresikan saja dengan ber-"oooo.." kepada diri sendiri (mungkin). Karena yang benar adalah Tuhan Sang Maha dan kebenaran itu sendiri.

Namun, apabila salah, mohon dimaafkan dan sampaikan saja. Bukan meminta dimaklumi, tapi itu sesuatu yang sangat berharga dalam masukan untuk hidup. Tak perlu disimpan. Utarakan saja, baik dengan atau tanpa alasan. Itu namanya hak menyampaikan sesuatu.

Itu semua bukan yang mutlak. Masing-masing punya pendapat dan hal yang diyakini atau bahkan menjadi pegangan bahkan prinsip. Itu patut dihargai.

Oleh sebab itu, ini bisa benar (dan) atau salah. Tapi, ini sesuatu yang terlontar dari benak (tiba-tiba).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar